Coldspace Launching Event by vosFoyer
Belum lama ini, vosFoyer mengadakan proyek grand launching event untuk membantu Coldspace memperkenalkan dirinya ke khalayak ramai. Tepatnya pada 8 Mei 2024 kemarin, Coldspace sebagai penyedia solusi cold chain terintegrasi, baru saja meluncurkan the first hybrid fulfillment warehouse di Indonesia yang berlokasi di Srengseng, Jakarta Barat.
Tidak tanggung-tanggung, hanya dalam tiga minggu, vosFoyer berhasil membuat grand opening tersebut meraih sukses besar dengan mencapai PR Value berkali-kali lipat lebih banyak dari target awal.
Wah, memang gimana sih, strategi ala vosFoyer sampai bisa mencapai angka sebesar itu?
Strategi Kerjasama vosFoyer dan Coldspace
Jadi, seperti apa strategi ala vosFoyer dalam meraih pencapaian tersebut?
Berfokus Pada Service Excellence untuk Mencapai Tujuan
Sebagai yang pertama di Indonesia, konsep hybrid fulfillment warehouse masih merupakan hal baru bagi pengguna Coldspace. Oleh karenanya, perlu dilakukan peningkatan awareness serta pemberian edukasi seputar manfaat hybrid fulfillment kepada para calon klien, investor, media, serta partners. Dengan begitu, VF bisa membantu Coldspace meningkatkan prospek penjualan.
VF membantu menyusun acara Grand Opening Warehouse Srengseng sebagai hybrid fulfillment warehouse pertama di Indonesia lewat kolaborasi dengan Meile Concept sebagai EO dan Kristo Hananto sebagai PR. Event grand opening tersebut terdiri atas 2 sesi, dengan sesi pertama untuk media dan sesi kedua untuk main event.
Di sesi pertama untuk media, VF menyelenggarakan press conference sekaligus acara seremonial gunting pita. Sementara itu, main event di sesi kedua mengundang para pelanggan, investor, dan partners. Selain presentasi oleh CEO Coldspace, pihak media dan peserta yang hadir juga diajak untuk melakukan warehouse tour.
Sesi presentasi berisi pengenalan layanan Coldspace kepada para hadirin, yakni sebagai penyedia solusi cold chain terintegrasi dengan tujuan memenuhi kebutuhan pasar yang terus berkembang dan unggul dalam segi seamless logistics covering storage, distribution, and value-added services.
Konsep hybrid fulfillment warehouse yang mereka pakai menggabungkan keunggulan penyimpanan empat suhu (frozen, chiller, AC, dan dry) yang mampu melakukan fulfillment secara cepat dan efisien untuk e-commerce.
Supaya bisa memahami dan merasakan langsung keunggulan warehouse Coldspace, para tamu dibagi ke dalam beberapa kelompok saat melakukan tur. Guna membuat ambience lebih nyaman saat menjalani sesi networking, ruangan diatur sedemikian rupa dengan pencahayaan terang dan meja berisi cocktail dan makanan ringan.
Tanamkan Key Message untuk Memaksimalkan Sorotan Media
Selain membantu merancang event, VF juga dipercaya untuk menangani branding event tersebut dalam bentuk banner, LED designs, backdrop, poster Instagram, dan sebagainya.
Nah, untuk menanamkan key message Coldspace sebagai the first hybrid fulfillment warehouse di Indonesia, VF menerapkan branding yang bersifat on point dan hard selling. Hal ini dilakukan dengan cara memasang karakter orang yang memakai jaket dan membawa tulisan “the first hybrid fulfillment in indonesia” pada setiap umbul-umbul di pinggir jalan, banner, serta keseluruhan konsep desain acara.
Angle tersebut sukses menghasilkan news value yang tinggi sehingga membuat event grand opening dibanjiri para wartawan dari berbagai media, termasuk media yang bukan merupakan target awal.
Hasilnya? Dari target awal berupa liputan dari 10 media dengan output 15 artikel online dan 1 artikel cetak, event grand opening tersebut justru berhasil diliput sebanyak 18 media dengan total output 27 artikel online dan 1 media cetak.
Bahkan, acara tersebut dihadiri dan diliput oleh media tier 1 di Indonesia, Kompas dan Tempo, yang artikelnya bisa kamu baca di sini!
Sementara itu, estimasi PR Value dari target media yang awalnya ada di angka IDR 300 juta, malah overachieved sampai menembus angka IDR 900 juta lebih!
Pencapaian ini tentunya membuat Coldspace selaku klien merasa sangat puas dan senang dengan hasil kerja vosFoyer secara keseluruhan. Klien merasa sangat terbantu karena VF senantiasa mengajak mereka untuk melakukan brainstorming akan segala ide dan konsep yang mereka inginkan serta memberikan solusi untuk mendukung klien mencapai tujuannya.
Mulai dari proses penentuan konsep, implementasi desain, sampai produksi, semuanya bisa dikomunikasikan dengan baik. Bahkan saat ada banyak perubahan di menit-menit terakhir, tapi semuanya dapat terakomodir dengan baik sehingga event berjalan lancar dan sukses.
Mau offline event-mu berjalan lancar seperti Coldspace? Tunggu apa lagi? Langsung aja langsung hubungi vosFoyer di sini!