Strategi Social Media Marketing di 2024 dari vosFoyer Creative Agency
Dalam menjalankan social media marketing, dibutuhkan strategi yang matang dan cermat untuk memperoleh hasil setimpal. Beberapa strategi yang kerap disampaikan antara lain. Namun, ada beberapa yang bisa kamu coba. Apa saja?
1. Memaksimalkan Fitur Update dari Platform Social Media
Beberapa platform media sosial seperti Instagram, TikTok, Facebook, dan Twitter kerap merilis berbagai pembaruan dan fitur baru yang bisa dicek melalui aplikasi atau situs resmi mereka.
Penggunaan fitur-fitur update ini, selain sebagai cara untuk memanfaatkan tren dan algoritma terbaru, juga mampu membuat strategi pemasaran lebih menarik, bervariasi, dan efektif.
Hal ini karena setiap fitur menawarkan keunggulan untuk jenis strategi pemasaran tertentu. Misalnya, kamu yang membuat konten marketing dalam bentuk video pendek bisa menggunakan fitur Reels di Instagram.
Sementara itu, kamu yang mempromosikan produk sekaligus berjualan bisa memakai fitur Shopping di TikTok untuk memudahkan pembelian langsung dari aplikasi.
2. Memahami Konten yang Bersifat Relevan
Kemudian, buatlah konten yang bersifat relevan. Apa yang dimaksud dengan konten rele ini? Secara garis besar, konten yang relevan adalah konten yang mampu menyentuh pain points atau kebutuhan spesifik dari target audiens, sekaligus memberikan solusi atau hiburan yang sesuai dengan minat mereka.
Pain points sendiri adalah masalah, tantangan, atau kebutuhan yang dirasakan oleh target audiens. Dengan memahami dan membicarakan tentang pain points ini, konten yang dibuat akan lebih menonjol, berarti, dan beresonansi dengan audiens.
Dari sinilah, mereka akan tertarik dengan konten-kontenmu dan mencarinya lebih jauh. Selain menaikkan engagements dan popularitas, dalam jangka panjang, konten yang relevan juga bisa menjadi keunikan dan daya jual utama dari brand-mu.
Bagaimana cara membuat konten yang relevan? Caranya adalah dengan melakukan survei, analisis data, dan riset pasar untuk memahami apa yang paling dibutuhkan dan diinginkan oleh target audiens saat ini.
Beberapa contoh konten relevan antara lain: Menawarkan tips efisien untuk pemasaran dengan anggaran terbatas bagi pemilik bisnis kecil, atau mengikuti tren meme atau challenge yang sedang populer di media sosial untuk menarik minat para generasi muda.
Contoh konten relevan yang sedang viral belakangan ini adalah konten cek khodam. Dikenal sangat menyukai hal-hal mistis, banyak masyarakat Indonesia yang berbondong-bondong meramaikan kolom komentar akun cek khodam di TikTok.
Fenomena ini akhirnya banyak diangkat oleh berbagai akun dalam bentuk meme atau candaan serupa yang pada akhirnya turut mendulang banyak reaksi dari audiens.
3. Lakukan Eksperimen
Media sosial berkembang dengan sangat cepat. Maka dari itu, penting bagi seorang pelaku social media marketing untuk untuk tetap bersikap fleksibel dan mampu bereksperimen dengan berbagai jenis konten dan strategi.
Supaya prosesnya semakin lancar, hindari proses approval (persetujuan) konten yang panjang dan lama karena hal ini bisa menghambat eksplorasi dan eksperimen.
Maka, coba buatlah sistem yang memungkinkan dilakukannya persetujuan dengan cepat. Contohnya dengan melakukan percobaan dengan tim kecil sehingga kamu memiliki otonomi untuk mencoba berbagai macam tipe konten.
Beberapa cara yang bisa dilakukan adalah lewat uji coba berbagai format konten, seperti video, gambar, dan teks. Sesuaikan dengan platform yang dipakai. Jika social media marketing dilakukan lewat Instagram, konten foto dan Reels adalah format yang paling pas. Jika konten berupa pemasaran dilakukan lewat YouTube lakukan A/B testing untuk melihat jenis konten mana yang paling efektif.
4. Jalin Interaksi
Selain melakukan kampanye pemasaran, media sosial juga merupakan tempat untuk berinteraksi. Maka, penting bagi akun media sosial brand untuk aktif berkomunikasi dengan audiens.
Interaksi ini bisa dilakukan dengan berbagai cara. Sebagai contoh, sering-seringlah memberikan komentar, menyukai, dan merespons unggahan dari pengikut dan komunitas terkait. Ajak juga mereka untuk berbicara dan membangun hubungan yang lebih dekat lewat balas membalas di kolom komentar.
Selain mengunggah konten, luangkan pula waktu setiap hari untuk berinteraksi dengan pengikut, baik melalui komentar, pesan langsung, maupun sesi tanya jawab live. Jangan hanya mengunggah konten dan mengabaikan kesempatan berbincang antara antara akunmu dengan followers lewat comment section atau DM.
Dengan menerapkan strategi-strategi di atas, kamu bisa memaksimalkan efektivitas social media marketing di tahun 2024 dan membangun hubungan yang lebih kuat dengan audiens.
Masih bingung cara mengeksekusi strategi di atas? Kalau begitu, jangan khawatir karena vosFoyer punya jawabannya! Hal ini karena vosFoyer sudah berpengalaman menangani banyak akun media sosial brand dan menerapkan strategi yang membuat akun brand berkembang pesat.
Jadi, bagi yang ingin melakukan konsultasi social media marketing atau ingin menyewa vosFoyer sebagai agensi SMM, langsung klik aja kontak kita melalui link yang ada di bio alias di sini!